{{'TITLE_HEADER_CONTACT'|translate}}

Jasa Import China Ke Indonesia - Import Barang Dari China Melalui Chipo

Jasa Import China Ke Indonesia - Import barang dari China Melalui Chipo
 

Semakin berkembangnya teknologi dan perdagangan internasional, impor barang dari China menjadi semakin populer di Indonesia. Banyak orang yang tertarik untuk membeli produk-produk berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau langsung dari negara asalnya. Namun, proses import barang dari China bisa menjadi rumit dan memakan waktu jika tidak menggunakan jasa import yang tepat. Di sinilah peran Chipo sebagai jasa importir China ke Indonesia menjadi penting.
 


 

Chipo Indonesia - Jasa Impor Barang Dari China Ke Indonesia

Chipo adalah jasa perantara atau agen berbasis komisi yang menyediakan produk-produk dari platform / situs Marketplace atau E-Commerce Cina seperti 1688.com, taobao, dan tmall (Anak Perusahaan dari Alibaba).
 

Mengapa Memilih Chipo sebagai Jasa Import Barang Dari China ke Indonesia?

Chipo menawarkan berbagai layanan jasa yang mencakup:
 

1. Konsultasi mencari produk secara online

Mengimport barang dari China ke Indonesia bagi pemula harus pahami langkahnya, langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah memahami langkah-langkahnya. Chipo siap membantu Anda dalam mencari produk yang Anda inginkan secara online. Kami memiliki tim ahli yang berpengalaman dalam mencari produk yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.
 

2. Membantu pelanggan untuk membeli produk

Setelah Anda menemukan produk yang diinginkan, Chipo akan membantu Anda dalam proses pembelian produk tersebut. Kami akan berperan sebagai perantara antara Anda dan penjual China untuk memastikan bahwa proses pembelian berjalan dengan lancar dan aman.
 

3. Melakukan pembayaran

Chipo juga akan membantu Anda dalam proses pembayaran kepada penjual China. Kami menerima pembayaran melalui berbagai metode yang aman dan terpercaya, sehingga Anda tidak perlu khawatir mengenai keamanan transaksi Anda.
 

4. Bekerja sama dengan perusahaan logistik

Setelah proses pembelian selesai, Chipo akan bekerja sama dengan perusahaan logistik terpercaya untuk mengirimkan produk dari China ke Indonesia. Kami akan memastikan bahwa produk Anda dikirim dengan aman dan tepat waktu.
 

5. Membantu berkomunikasi dengan penjual China untuk komplain produk

Jika terjadi masalah atau keluhan terkait dengan produk yang Anda impor seperti bahasa mandarin, Chipo akan membantu Anda dalam berkomunikasi dengan seller di China untuk menyelesaikan masalah tersebut. Kami akan berusaha memberikan solusi terbaik untuk memastikan kepuasan pelanggan.
 

Estimasi Biaya dan Pengiriman Impor barang dari China ke Indonesia
 

Sebagai seorang pemula dalam import barang dari China, mungkin Anda juga ingin mengetahui estimasi biaya pengiriman dan waktu pengiriman barang dari negara China ke Indonesia. Berikut adalah beberapa faktor yang perlu diperhatikan:

  • Jarak pengiriman: Jarak antara China dan Indonesia akan mempengaruhi biaya pengiriman dan waktu pengiriman barang.
  • Metode pengiriman: Ada beberapa metode pengiriman yang dapat dipilih, seperti pengiriman udara atau pengiriman laut. Setiap metode memiliki biaya dan waktu pengiriman yang berbeda.
  • Berat dan dimensi barang: Biaya pengiriman juga akan dipengaruhi oleh berat dan dimensi barang-barang yang Anda impor.
  • Pajak dan bea cukai: Saat barang tiba di pelabuhan di Indonesia, Anda juga perlu memperhitungkan pajak dan bea cukai yang harus dibayarkan.
     

Estimasi waktu pengiriman untuk import jalur laut dan udara dari China ke Indonesia melalui Chipo :

1. Melalui jalur udara: 12-15 hari kerja
2. Melalui jalur laut: 20-30 hari kerja

Lamanya proses pengiriman untuk import barang diestimasi mulai saat barang dikirimkan dari gudang di China ke Indonesia.
 

Perbedaan Taobao.com, 1688.com dan Tmall.com
 

Berikut ini adalah perbedaan antara 1688.com, Taobao.com dan Tmall.com yang perlu untuk kalian ketahui sebelum berbelanja disana.
 


 

Taobao.com

Taobao ini juga merupakan salah satu anak perusahaan Alibaba yg mirip dengan situs lokal seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee dan Lainnya. Situs yg didirikan oleh Alibaba Group pada tahun 2003. Tercatat telah mempunyai sangat banyak produk lebih dari 760 Miliar pada Maret tahun 2013. Ada beberapa alasan kenapa di Taobao banyak harga murah, salah satunya karena persaingan antar seller. Taobao sangat disarankan untuk Anda yg ingin mejual barang secara retail. Jika Anda ingin membeli barang secara grosir, Anda bisa menggunakan 1688.com yg akan kita bahas dibawah nanti.
 


 

1688.com

Sama seperti Taobao,1688 adalah salah satu Marketplace China anak dari Alibaba Group. Yang membedakan Taobao dan 1688 adalah sistem belanjanya. DI 1688 kita akan diberikan beberapa pilihan harga produk. Semakin banyak kita belanja di 1688, maka semakin murah juga harga yang ditawarkan. Maka kita harus lebih jeli dalam memilih toko dan barang.

1688 sangat cocok untuk Anda yg ingin berbelanja secara eceran maupun grosir untuk membuka usaha di tempat Anda. Jeli lah dalam mencari barang, bandingan harga pasar yg ada di tempat Anda. Adapun kelebihan dari situs 1688 yg sangat menguntungkan Anda seperti, harga barang sangat murah karena langsung dari pemasok, Stock barang lebih banyak dan Bisa beli banyak barang hanya dari 1 toko, jika semakin banyak yg di beli, semakin murah juga barangnya.
 


 

Tmall.com

Yg membedakan Tmall dengan website lain adalah barang yg ada disana pasti original dan berkualitas. Sehingga Anda tidak perlu khawatir berbelanja di Tmall. Untuk harga jelas akan lebih mahal dari Taobao atau 1688, Tetapi jika Anda dapat melihat harga dengan kualitas barang, harga di Tmall tidaklah mahal. Jika Anda masih ragu dengan salah satu toko yg ada di Tmall, Anda dapat bertanya menulis komentar atau melihat testimoni dari toko tersebut.

 

Import barang dari China bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan jika dilakukan dengan benar. Dengan menggunakan jasa importir seperti Chipo, Anda dapat menghemat waktu dan tenaga dalam proses import barang dari China ke Indonesia. Jangan ragu untuk menghubungi tim Chipo untuk mendapatkan konsultasi dan bantuan dalam import barang dari China.